Vaksinasi Rabies di tengah pandemi COVID-19

Ditengah pandemi Covid-19 semua pihak disibukkan oleh program vaksinasi covid-19 untuk mencegah penyebaran virus corona tersebut. Namun meski disibukkan dengan program vaksinasi Covid-19, Kelurahan Suryatmajan bersama dengan Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta tetap melaksanakan vaksinasi rabies.
Kegiatan yang juga dilaksanakan di halaman Realino Jl. Mataram No. 66 pada tanggal 24/10/2021 berjalan lancar, sebanyak 35 hewan peliharaan baik kucing maupun anjing di kelurahan Suryatmajan telah dilakukan penyuntikan vaksin rabies. Yang cukup unik dari kegiatan ini adalah vaksinasi rabies ini dilakukan sehari setelah pelaksanaan vaksin Covid-19 dan dilakukan di tempat yang sama.
ini menunjukkan bahwa kedua program vaksinasi tersebut harus dapat berjalan beriringan, jadi meskipun saat ini kita sedang sibuk dengan program vaksinasi covid19 , vaksinasi rabies jangan sampai terlupakan. Karena jika sekarang mengabaikan vaksinasi rabies dikhawatirkan saat covid-19 sudah mereda justru muncul kasus rabies.
Tahun 2021 ini Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta menyediakan 2.300 dosis vaksin. Vaksinasi bisa dilakukan di beberapa poliklinik hewan dan klinik praktik dokter hewan swasta. Sedangkan vaksinasi di poliklinik dan klinik dokter hewan swasta dilakukan pada 6 September hingga 30 Oktober